Nama bayi kristen laki-laki yang bisa kita jumpai sangatlah banyak dan beragam. Masing-masing dari nama tersebut memiliki artinya masing-masing. Anda bisa merangkai nama tersebut dan memilih nama terunik yang akan ada pilihkan untuk sang buah hati. Selain itu, nama juga berisi doa dan harapan yang ditujukan bagi sang anak, sehingga Anda harus memastikan setiap arti dan rangkaian yang akan Anda gunakan. Berikut ini ada beberapa nama bayi kristen laki-laki yang bisa Anda gunakan.
Azel
Arti nama Azel yaitu kebaikan. Dengan memberikan anak nama Azel diharapkan kedepannya anak bisa tumbuh menjadi seseorang yang penuh dengan kebaikan di dalam dirinya. Selain memiliki hati yang baik, Azel juga diharapkan bisa menularkan kebaikan bagi orang lain di sekitarnya, sehingga kehidupannya dipenuhi dengan kebaikan.
Bonaventura
Nama Bonaventura memiliki arti tidak mudah untuk menyerah. Dengan memberikan anak nama Bonaventura, diharapkan kedepannya sang Anak memiliki sifat untuk selalu berusaha menggapai semua mimpinya dengan selalu bersemangat dan tidak mudah menyerah. Dengan begitu anak akan gigih untuk memperjuangkan harapan dan cita-citanya dikemudian hari.
Cornelius
Arti dari Cornelius yaitu bijaksana. Dengan memberikan buah hati nama ini, harapan kedepannya yaitu sang anak bisa menjadi seseorang yang bijaksana baik dalam bertindak maupun dalam memimpin. Anak memiliki pemikiran bijaksana dan bisa memilih antara yang baik dan yang tidak.
Gian
Nama Gian memiliki arti yaitu anugerah Tuhan yang paling indah. Anda bisa memilih nama ini untuk sang buah hati, yang menandakan sang anak merupakan karunia Tuhan dan Anda sangat bersyukur atas kehadiran anak dalam kehidupan Anda. Nama ini akan sangat cocok untuk Anda padukan baik di bagian depan, tengah maupun akhir nama.
Hyman
Nama bayi kristen laki-laki yang selanjutnya yang bisa Anda pilih yaitu Hyman. Nama ini memiliki arti kehidupan. Dengan memberi anak nama Hyman juga bisa menjadi bentuk dari rasa syukur Anda terhadap kelahiran dan kehidupan yang telah diberikan Tuhan kepada sang anak.
Ishak
Nama selanjutnya yaitu Ishak. Nama Ishak memiliki arti kebahagiaan. Dengan memberi anak nama Ishak, Anda menyiratkan doa di dalam nama tersebut yaitu supaya anak selalu diberi kebahagiaan dalam kehidupannya dimasa sekarang dan mendatang.
Jason
Nama nama bayi kristen modern yang selanjutnya yaitu Jason. Nama Jason, memiliki arti yang diberkati. Nama Jason memiliki makna kedepannya anak bisa menjadi seseorang yang dimudahkan dalam urusan dan selalu mendapatkan berkat dan kelancaran.
Keane
Nama bayi kristen laki-laki Terakhir ada Keane, merupakan salah satu nama unik bagi anak yang bisa Anda pilih. Keane memiliki arti pejuang yang tangguh. Dengan memberikan nama ini, Anda mengharapkan anak untuk bisa tangguh dalam berjuang menggapai mimpi dan harapannya di masa mendatang.
Itulah tadi beberapa nama bayi kristen laki-laki yang bisa menjadi referensi bagi Anda untuk memilihnya. Sangat indah dan menarik bukan?